Bawaslu NTB Gelar Rakor Penguatan Kelembagaan Fasilitasi Saksi Peserta Pemilu 2024
|
Photo Bersama Peserta Rakor dengan Kepala Sekertariat Bawaslu Provinsi NTB Lalu Ahmad Yani di Hotel Lombok Garden, Rabu, (6/12/2023).
Mataram,Bawaslu NTB- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi NTB menggelar Rapat Koordinasi Penguatan Kelembagaan Fasilitasi Saksi Peserta Pemilu di Hotel Lombok Garden, Rabu, (6/12/2023).
Kepala Sekretariat Bawaslu NTB, Lalu Ahmad Yani, memberikan sambutan dalam gelaran rakor yang dihadiri oleh Jajaran Bawaslu Kabupaten/Kota Se-NTB.
"Bawaslu menyadari bahwa saksi peserta pemilu merupakan aktor strategis untuk menghasilkan pemilu yang jujur dan adil. Jadi penting adanya kegiatan ini untuk memfasilitasi saksi peserta pemilu, agar dilapangan lebih siap melakukan tugas, pokok dan isi dari masing-masing tugas kepengawasan," ungkapnya.
Miq Yani sapaan akrabnya mengatakan intensitas kegiatan yang dilakukan Bawaslu saat ini sedang berada pada tingkat yang tinggi menjelang pemilu mendatang. Sehingga, giat-giat dengan intensitas tinggi diharapkan tidak mengganggu kewajiban dari setiap pengawasan.
"Saya harap dengan sibuknya kita di setiap kegiatan yang secara terus menerus menerjang kita, tidak mengganggu kewajiban kita. Apalagi saat ini berada di tahapan kampanye, yang harus memasang banyak mata di segala arah dan menuntut kita untuk ekstra dalam pengawasan" ucapnya
Yani juga mengungkapkan, bahwasannya dalam fasilitasi saksi peserta pemilu tentunya harus dibekali dengan ilmu yang banyak. Alasan itu tentunya, yang melakoni saksi pemilu memiliki pondasi untuk terjun secara langsung sesuai dengan kewajiban yang diterima.
Kendati demikian, Yani mengungkapkan tidak hanya berupa bekal ilmu yang harus disiapkan oleh saksi terkait. Juga, bantuan secara moril dan materil dari Bawaslu akan diberikan untuk menunjang kerja-kerja kepengawasan dan sebagai saksi pemilu.
"Tentunya tidak bertepuk sebelah tangan, setiap yang berperan pasti akan dapat umpan balik dari kerja yang dilakukan, sehingga setiap Kabupaten/Kota bisa menyesuaikan dengan kondisi dari masing-masing." Terangnya
Harapannya kedepan setiap giat yang dilakukan memberikan manfaat yang baik, sehingga dalam gelaran pemilu mendatang akan menciptakan pemilu yang adil, berintegritas, aman, kondusif dan sejahtera.-DM-